;

Ads

7 Mar 2012

Tanpa Yaya Toure, Mancini Tetap Pede

7 Mar 2012

Manchester City akan menghadapi Sporting Lisbon tanpa diperkuat oleh gelandang andalannya, Yaya Toure. Kendati demikian, Roberto Mancini tak terlalu risau dan menuntut timnya untuk tetap tampil baik.

Toure harus absen saat The Citizens dijamu Sporting di leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Estadio Jose Alvalade, Jumat (9/3/2012) dinihari WIB. Gelandang internasional Pantai Gading itu harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Diakui Mancini, Toure adalah pilar penting di dalam timnya. Namun, dia yakin punya pemain lain yang bisa menutupi absennya adik Kolo itu.

"Yaya adalah pemain yang sangat penting untuk kami. Tapi, kami juga punya 20 pemain bagus lain dan penting bagi kami untuk tampil bagus melawan Sporting meski tanpa dia," jelas Mancini di situs resmi klub.

"Saya datang ke sini lima tahun yang lalu bersama Inter Milan di ajang Liga Champions dan kami kalah. Jadi, saya tahu akan seperti apa sulitnya datang ke tempat seperti ini," imbuhnya.

Mancini mengatakan, dirinya tetap membidik kemenangan di kandang Sporting. Menurut dia, hal ini akan meringankan perjuangan timnya di leg kedua yang akan digelar di kandang sendiri.

"Sporting tak sering kalah di kandang, memainkan sepakbola yang bagus, dan mereka juga memenangi grup mereka di Liga Europa. Jadi, kami tahu mereka kuat. Tapi, penting juga buat kami memasuki leg kedua dengan hasil yang bagus," ujar pria 47 tahun ini.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA DI KALUNGUSUS.BLOGSPOT.COM SEMOGA BLOG INI DAPAT MEMBERIKAN MANFAAT BUAT ANDA

KALUNGUSUS - 21.20

0 comments:

Posting Komentar